Pergelaran 37 Tahun Ramli Berkarya

Posted : 22 Nov 2012

Pergelaran 37 Tahun Ramli berkarya telah sukses digelar pada hari rabu, tanggal 21 November 2012, di Grand Ballroom Hotel Indonesia Kempinski.  Dalam keadaan berjuang melawan penyakit kanker usus yang dideritanya sejak 3 tahun lalu, ramli masih tetap bekerja dan terus berkarya untuk indonesia. Pergelaran kali ini Ramli melibatkan sekitar 40 model senior dan yunior yang memperagakan sekitar 100 karya busananya. Ramli menampilkan koleksi busana yang motif kainnya terinspirasi corak tradisi empat daerah, yakni DKI Jakarta (Betawi), Sampang (Madura), Lampung, dan Kepulauan Riau.

Dari corak Betawi, Ramli mengangkat kebaya encim dengan aplikasi bordir. Ramli juga mengolah motif tapis Lampung pada busana malam dan kasual. Dari Sampang, Madura, motif batik diolah Ramli menjadi jas elegan dan kemeja kasual. Sementara batik madura berbahan katun dan sutra dirancang menjadi rok pendek yang berpadu apik dengan blus putih beraksen bordir. Dari Kepulauan Riau, Ramli mengeksplorasi motif-motif seperti ukiran rumah adat, flora, dan anyaman tikar.

Selain memperagakan desain-desain rancangannya, dalam acara tersebut Ramli juga meluncurkan buku 37th Ramli berkarya. Dalam buku, selain berbagai rancangan terbarunya, juga terdapat kesan dan pesan dari para sahabat atas semua karyanya hingga saat ini.


Share to Facebook Share to Twitter Share to Google

Artikel Lainnya

Video Lainnya